Ada
fenomena unik yang dapat disaksikan ketika anda berada di Kanada, yakni Danau
Kliluk. Danau Kliluk di Kanada ini cukup
populer karena memiliki permukaan yang unik dan lucu, yaitu bermotif bintik-bintik
serta berwarna warni seperti polkadot.
Danau
ini terletak di Kota Osoyoos, Canada, atau tepatnya berada diantara lembah
Okanagan dan Similkameen di gurun British Columbia. Bentuk dari permukaan danau
dengan corak yang tak wajar, yaitu bintik-bintik layaknya polkadot itulah yang
telah berhasil menarik banyak perhatian, para pengunjung dari seluruh dunia.
Permukaan
danau yang berbintik-bintik ini, terbentuk karena adanya garam yang mengapung
di atas permukaan. Garam-garam tersebut menumpuk, dan hingga akhirnya membentuk
suatu lingkaran.
Lingkaran
garam ini tak hanya satu saja, namun terlihat banyak di atas permukaan Danau
Kliluk. Danau unik ini, jika dipandang dari kejauhan atau dari ketinggian, akan
tampak seperti berlubang, jadi tak salah jika disebut seperti polkadot.
Penasaran
dengan fenomena unik ini? Ternyata, garam-garam yang terdapat di danau ini,
berasal dari banyaknya mineral yang terkandung di dalam danau. Mineral yang
terkandung di dalam Danau Kliluk antara lain, magnesium sulfat, kalsium dan natrium
sulfat.
Rasa
penasaran para wisatawan untuk menyaksikan langsung keunikan danau ini, maka
tak ayal jika atraksi menarik ini selalu dipadati oleh para pengunjung.
Selain
untuk melihat keunikan Danau Kliluk, salah satu tujuan pengunjung datang ke danau
ini adalah ingin mengambil air danau, untuk digunakan sebagai pengobatan kulit.
Dipercaya juga bahwasanya kandungan mineral yang terdapat di dalam Danau Kliluk
dapat menyembuhkan berbagai penyakit.
Pemandangan
di sekeliling pinggiran danau ini pun, tak kalah indahnya. Jejeran pohon hijau
tampak rapat, seakan menjaga danau. Barisan bukit yang menyelimuti danau juga
berdiri dengan gagahnya, menjadi pagar alami. Sayangnya, kini Danau Kliluk
sudah dipagar, sehingga para Wisatawan tidak dapat masuk ke lokasi dengan
bebas. Ini bertujuan untuk menjaga danau agar tidak rusak.
Meskipun
jumlah pengunjung yang masuk ke area Danau
Kliluk di Kanada ini sekarang dibatasi, akan tetapi Anda masih tetap bisa
menyaksikan kecantikannya dari luar danau. Ratusan bintik-bintik mineral yang
terdapat diatas permukaan danau Kliluk, tidak pernah bosan untuk dipandang.
0 comments:
Posting Komentar